Komnaswaspan, Parepare – Sulsel : Slogan Bank Rakyat Indonesia (BRI), “Melayani Dengan Sepenuh Hati” rupanya hanya isapan jempol semata. Setidaknya slogan it tidak berlaku bagi nasabah pengguna Anjungan Tunai Mandiri (ATM) di BRI Cabang Parepare, Kota Parepare, Sulawesi Selatan.
Hari ini (2/6) sekitar puluhan nasabah pengguna ATM BRI harus menelan kekecewaan. Kekecewaan ini disebabkan lantaran ATM BRI tidak berfungsi,ketika para nasabah ingin mengambil uang di mesin ATM BRI.
Para nasabah yang datang di Kantor BRI Cabang Parepare dimana disituditempatkan 4 mesin ATM. Empatmesin ATM ini semuanya tidak berfungsi. Kartu ATM yang mereka masukkan selalu gagal terlihat pada monitor mesin ATM. Demikian halnya di ATM BRI di tempat lain, semua ATM BRI juga tidak berfungsi seperti ATM yang ditempatkan di Depan BRI Unit di Jalan Bau Masepe, maupun mesin ATM yang ada di halaman Mapolresta Parepare.
Yang menjengkelnya, beberapa nasabah BRI mendatangi ATM Bank mandiri dengan niat mengambil uang dengan menggunakan system ATM bersama, ternyata juga tidak dapat digunakan alias pengguna ATM BRI tidak bisa melakukan transaksi mengambil uang
Penulis yang menanyakan ke Satpam BRI diKantor Cabang Parepare perihat tidak bisanya menarik uang di ATM, dengan santainya si Satpam mengatakan, ATMnya memang tidak terisi.Lho ?
Sejumlah nasabah pengguna ATM BRI bukan kali ini saja merasa kecewa, di hari-hari sebelumnya mereka merasa kecewa dan kesal saat ingin mengambil uang di tempat-tempat ATM BRI, lantaran kalau tidak rusak yang transaksi selalu gagal.
Bahkan sejumlah nasabah menggerutu menyesalkan system pelayanan BRI Cabang Parepare yang seharsnya memberikan pelayanan prima sesuai dengan slogannya,”melayani dengan sepenh hati”. (sulhayat)